Widget edited by super-bee

Rabu, 23 Januari 2013

Daftar Nominator Pelatih Terbaik Dunia Tunjukkan Kualitas La Liga

Madrid - Vicente Del Bosque jadi salah satu kandidat peraih gelar pelatih terbaik dunia tahun ini. Meski senang, ia lebih melihat hal ini sebagai bentuk penghargaan untuk kualitas sepakbola di La Liga.

Berkat keberhasilannya membawa Spanyol menjuarai Piala Eropa lalu, Del Bosque masuk nominasi pelatih terbaik dunia versi FIFA untuk bersaing dengan Jose Mourinho dan juga Pep Guardiola.

Siapa yang akan terpilih dari ketiganya baru akan diketahui saat Gala FIFA Ballon d'Or 7 Januari mendatang di Zurich. Del Bosque boleh dibilang adalah kandidat terkuat terkait prestasinya yang menjadikan 'Tim Matador' negara pertama yang mampu meraih tiga trofi turnamen mayor secara beruntun.

Meski mengaku senang bisa terpilih sebagai salah satu kandidat, Del Bosque mengaku bahwa penghargaan semacam itu tak begitu ia pikirkan. Yang ia tekankan adalah dengan adanya ia, Guardiola dan Mourinho, berarti level persepakbolaan Spanyol dalam hal ini La Liga lebih baik dari yang lain.

Tak hanya itu, tiga nominator peraih Ballon d'Or semuanya berasal dari La Liga yakni Andres Iniesta, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

"Saya bahagia karena selalu menyenangkan menerima penghargaan seperti ini. Tapi seperti yang telah saya bilang berulang kali, saya tidak begitu memikirkan penghargaan semacam ini," ujar Del Bosque di Football Espana.

"Saya pikir hal terpenting adalah ketiga pelatih yang jadi nominator adalah bermain di Liga Spanyol di mana itu menunjukkan seberapa tinggi level sepakbola di negara kami," sambungnya.


0 komentar:

Posting Komentar